Ini melanjutkan cerita yang kemarin, yang kebanyakan beli roti tawar, yang separuh untuk puding roti agar agar, yang separuh untuk puding roti yang lain.
Selama ada kayumanis, hmmm baunya wangi banget.
Rasanya lembut dan gurih ... dimakan anget anget enak sekali.
Resepnya aku ambil dari sini
Bahan :
- 2 lembar roti tawar, potong kotak (kira2 150 gr roti tawar)
- 2 butir telur
- 65 gr gula pasir , aku kurangi gulanya
- 240 ml susu cair (bisa dikurangi menjadi 200 ml, bila ingin puding yg teksturnya lebih padat)
- 1/2 sdt kayu manis bubuk
Taburan :
1 sdm kismis , he he aku nggak punya
aku tambahkan pisang di atasnya dan horee cocok, enak.
aku tambahkan almond slice juga
Cara Membuat :
- Menggunakan pinggan tahan panas, atur roti tawar berbaris rapi. Siram dengan adonan susu sambil ditekan-tekan dengan garpu, biarkan roti terendam.
- Taburi kismis dan almond slice secara acak.
- Panggang dalam oven 180 deg C selama 38-45 menit atau hingga matang.
- Angkat, dinginkan dan sajikan
- Angkat, dinginkan dan sajikan
Dear Contest Chef, thnks for the invitation
ReplyDeleteRegards
Anastasia